Rabu, 12 Februari 2020

Daily Report 12/02/2020



Daily Report Indonesian Version

Assalamualaikum guys, senang rasanya saya dapat menulis kembali di blog ini. Saya berharap blog ini dapat dijadikan pengalaman bagi para pembaca. Seperti biasa di blog ini saya akan menceritakan kembali kegiatan-kegiatan yang saya lakukan di dapur kampus. Sebelum memulai cerita ini marilah kita ucapkan puji syukur kepada Allah SWT karena berkat rahmatnya kita dapat dipertemukan kembali dan saya dapat melanjutkan menulis blog ini dan tidak lupa saya ucapkan terima kasih kepada dosen dan senior yang selalu memberi kami pengetahuan yang tiada henti untuk menghadapi dunia kerja yang keras. Saya berkata seperti ini karena saya sudah merasakan seperti apa dunia kerja dan dengan ilmu yang telah diberikan saya dapat menghadapi masalah yang ada ketika berada di tempat traning. Ok untuk mempersingkat waktu mari kita mulai cerita ini.
Di pagi hari yang mendung ini saya tiba di kampus pukul 06.45. Tapi dalam berjalan menuju kampus kami dihadang oleh hujan yang deras, hal inilah yang membuat saya cukup sulit dalam melakukan perjalanan, tapi itu semua tidak bisa membuat saya menyerah dengan tujuan yang saya inginkan. Setelah sampai kampus,  saya langsung memanaskan beef stock, karena akan dipakai untuk pembuatan sop saudara. Selain itu saya juga mengeluarkan daging paru yang sudah di marinate dari dalam chiler. Setelah selesai menyiapkan semuanya saya mencoba untuk melihat Menu apa saja yang harus di prepare hari ini untuk besok yaitu adalah oriental food seingat saya Ya Sekarang waktunya kelompok kami untuk mengerjakan dessert. Jadi saya fokus melihat menu dessert dan ternyata untuk dessert oriental lumayan banyak jadi pada waktu teman kelompok Saya mengerjakan untuk menu buka restoran saya sendiri menyiapkan bahan untuk pembuatan tangzhong
tangzhong  atau nama lain roti manis susu atau biasa disebut Roti Maros adalah roti yang berbentuk seperti bantal sehingga memiliki kelembutan dan kekenyalan yang bagus kalau dilihat dari resep cara pembuatan cukup mudah dan bahan yang digunakan lumayan sedikit Saya yakin para pembaca pasti dapat membuatnya. Saya suka roti ini karena selain rasanya empuk ini juga memiliki kekenyalan yang tinggi Selain itu dia disebut roti bantal karena memang memiliki kemiripan yang sama seperti bantal pada umumnya empuk di dalam oke sekarang saya akan mencoba untuk mempraktekkan Bagaimana cara membuat roti tangzhong. eh, tunggu dulu teman hampir saja saya lupa, Sebelum saya mempraktekkan Bagaimana cara membuat roti tangzhong Alangkah baiknya apabila kita mengetahui sejarah tentang roti tangzhong ini
Tangzhong, atau water roux , adalah adonan campuran roti yang dibuat untuk membuat roti menjadi lebih lembab. Dengan cara ini kandungan air yang diserap oleh roti menjadi lebih banyak sehingga roti yang dihasilkan sulit menjadi kering. Tang zhong (juga dikenal sebagai 'roux air') adalah metode yang digunakan dalam pembuatan roti untuk menciptakan roti lembut dan halus yang berasal dari Jepang. Namun, itu dipopulerkan di seluruh Asia Tenggara pada 1990-an oleh seorang wanita China bernama Yvonne Chen yang menulis sebuah buku berjudul The 65 ° Bread Doctor. Menggunakan metode ini juga memungkinkan roti untuk tetap segar lebih lama tanpa perlu menggunakan pengawet buatan. Di Cina disebut tang zhong, sementara di Perancis namanya water roux method. Tapi menurut beberapa sumber, metode ini pertama kali dipakai di Jepang dengan nama hokaido Bread, tapi dipopulerkan di Cina.
Nahhhh setelah kita mengetahui sejarah roti tangz zhong ini kita bisa memperkirakan bahan apa saja yang kita butuhkan dalam pembuatan roti ini. Sebenarnya pembuatan roti ini adalah dasar dari pembuatan roti lainnya. Dengan menguasai pembuatan roti tang zhong, ketika kalian akan membuat roti manis lainya kalian tidak terlalu bingung. Karena kalian sudah ada dasar. Baiklah sekarang saya akan menjelaskan cara pembuatan roti tang zhong. Let’s go
bahan :
1.      300 gr hard flour
2.      50 gr gula
3.      2 gr garam
4.      1 pcs telur
5.      160 ml susu
6.      7 gr yeast
7.      30 gr unsalted butter
Cara membuat :
1. Campurkan semua bahan kecuali butter, aduk dengan kecepatan rendah selam 5-7 menit baru kemudian tambahkan butter, selanjutnya adoni selama 5 menit sampai lembut, elastis, dan empuk
2. Pindahkan adonan lalu tambahkan tepung ringan. Setelah 5 menit pukul dan ulangi proses ini selam 2-3 menit dan bentuk menjadi bola bulat ini bertujuan untuk menguatkan gluten.
3. letakkan di mangkok besar dan bungkus dengan plastik wrap dan sisihkan untuk kenaikan hingga 2 kali lebih besar
4. keluarkan adonan dan bagi menjadi 2. Tekan masing-masing bagian untuk menghilangkan gelembung dan bentuk adonan menjadi bola bundar. Kemudian bagi satu setengah bagian menjadi 8 porsi kemudian letakkan satu per satu di cetakan kue
5. Letakkan cetakan ke dalam oven dengan mangkok besar
6. Ketika roti hampir 2 kali lipat besarnya, panaskan oven sampai 170 derajat dan olesi telur dan beri hiasan wijen panggang. Bagian atas roti ditutupi dengan kertas perak ketika roti berwarna bagus. Panggang selama 20-25 menit. keluarkan dan dinginkan.


Nahhhh bagaimana teman-teman cukup mudah kan. Tang zhong ini bisa dimakan langsung apabila sudah dingin, tetapi kebanyakan orang menggunakan selai untuk memakannya. Itu semua tergantung selera orang masing-masing. Oke teman-teman setelah kalian mengetahui sejarah lalu proses pembuatan sekarang saya akan melanjutkan kegiatan ini
Sambil menunggu buka resto, kami membagi beberapa kelompok untuk melakukan prepare buat besok. Seperti yang sudah saya katakan di atas bahwa saya mendapat bagian untuk membuat roti Kang Sung Akhirnya saya pun mulai prepare. Ketika saya melihat resep untuk pembuatan roti tangzhong ternyata foto copy resep tangzhong  tidak tercatat dengan baik sehingga saya meminta resep itu kepada Pak Jaya pada awalnya jika saya membuat roti tangzhong Saya sempat bingung untuk bagian susunya dan ketika saya tanya Pak Jaya lagi ternyata susu yang dipakai adalah susu cair Tapi karena saya sudah terlanjur memakai susu bubuk. Saya menambahkan susu cair pada percobaan pertama ini saya merasa bahwa roti saya ini kurang baik dalam mengembang sehingga saya perkirakan bahwa roti ini tidak jadi Ketika saya mau mengulangi lagi ternyata sudah masuk waktu Zuhur semua kegiatan pun berhenti dan kami semua melaksanakan salat zuhur terlebih dahulu
 Ketika mau mulai praktek lagi ternyata ada insiden yang membuat pak ical marah. Akhirnya semua kegiatan diberhentikan dan kami melaksanakan general cleaning besar-besaran. Setelah selesai gc kamipun megikuti kajian. Kami semua terasa lelah mungkin diakibatkan belum sempat makan siang jadi setelah kajian kami langsung makan bersama-sama. Waktu menunjukkan pukul 18.00, kamipun melakukan oneline dan berdoa lalu pulang ke rumah masing-masing.







Daily Report English Version

On this cloudy morning I arrived at the campus at 6:45. But on my way to campus we were confronted by heavy rain, this is what made me quite difficult in traveling, but it all could not make me give up on the goal that I wanted. after arriving at campus, I immediately heated up the beef stock, because it would be used for making brother soup. In addition, I also remove the marinated lung meat from the chiler. after completing everything I try to see what menus should be prepared today for tomorrow that is oriental food as I recall Yes Now it is time for our group to work on dessert. so I focused on looking at the dessert menu and it turns out that for oriental dessert quite a lot so when my group friend worked on the menu I opened my own restaurant preparing ingredients for making tangzhong
tangzhong or another name for sweet milk bread or commonly called Roti Maros is bread that is shaped like a pillow so that it has a softness and suppleness that is good when seen from recipes how to make it quite easily and the ingredients used are quite a bit I'm sure the readers certainly can make it. I like this bread because in addition to its soft taste it also has a high elasticity. Besides that it is called a pillow bread because it has the same resemblance as a pillow in general is soft inside okay now I will try to practice How to make tangzhong bread .eh, wait a minute my friend almost forgot, before I practice How to make tangzhong bread How nice if we know the history of this tangzhong bread
Tang Zhong or water roux is a bread mixture dough made to make the bread more moist. In this way the water content absorbed by the bread becomes more so that the resulting bread is difficult to dry out. Tang zhong (also known as 'roux water') is a method used in making bread to create soft and smooth bread from Japan. However, it was popularized throughout Southeast Asia in the 1990s by a Chinese woman named Yvonne Chen who wrote a book called The 65 ° Bread Doctor. Using this method also allows bread to stay fresh longer without the need to use artificial preservatives. In China it is called tang zhong, while in France the name is water roux method. But according to some sources, this method was first used in Japan by the name of Hokaido bread, but was popularized in China.
nahhhh after we know the history of this tang zhong bread we can estimate what ingredients we need in making this bread. Actually making this bread is the basis of making other breads. by mastering the making of tang zhong bread, when you will make other sweet breads you are not too confused. Because you already have a basis. Alright now I will explain how to make tang zhong bread. Let's go
ingredients :
1. 300 gr hard flour
2. 50 grams of sugar
3. 2 grams of salt
4. 1 pcs egg
5. 160 ml of milk
6. 7 grams of yeast
7. 30 gr unsalted butter
How to make :
1. Mix all ingredients except butter, stir at low speed for 5-7 minutes, then add butter, then knead for 5 minutes until soft, elastic, and tender
2. Transfer out the dough then add mild flour After 5 minutes Beat and repeat this process for 2 to 3 minutes and form into a round ball aimed at strengthening gluten
3. Place it in a large bowl and wrap it in plastic wrapping and set aside to increase it to two times bigger.
4. Remove the dough and divide it into two halves. Press each part to remove bubbles and form into round balls. then divide one and a half portions into 8 portions then place one by one in a cake mould
5. Place the mold in the oven with a large bowl
6. When the bread is almost double the size, preheat the oven to 170 degrees and brush the eggs and garnish the toasted sesame seeds. the top of the bread is covered with silver paper when the bread is well colored. Bake for 20 to 25 minutes. Remove and cool down



Tidak ada komentar:

Posting Komentar