Rabu, 06 Februari 2019

Kegiatan Harian 06/02/2019

بِسْمِ اللّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ



       Hello guys, kembali lagi dalam cerita saya yang dimana seperti biasa saya akan bercerita tentang kegiatan yang saya dan teman-teman lakukan pada hari ini. Tidak lupa saya ucapkan puji syukur kepada Allah SWT karena atas kasih sayangnya saya dapat melaksanakan praktek pada hari ini dalam keadaan sehat walafiat. Dan tidak lupa saya ucapkan terima kasih kepada dosen serta para senior yang masih terus membimbing kami walaupun kami masih sering saja melakukan kesalahan. Ok mari kita mulai cerita tentang kegiatan apa saja yang saya lakukan hari ini.

       Seperti biasa, dipagi hari yang cukup mendung ini hujan turun rintik-rintik. Ketika itu saya bangun dan melihat ke arah jam yang ada di hp. Waktu menunjukkan pukul 04.25. Sambil menunggu azan subuh berkumandang saya menyempatkan diri untuk membaca materi egg dishes. Azan pun berkumandang, sayapun sholat subuh. Setelah sholat subuh hal yang selanjutnya saya lakukan yaitu olahraga pagi. Setelah lelah berolahraga saya pun bersiap untuk berangkat ke kampus. Kemarin Pak Ical mengatakan bahwa kami harus tiba di kampus pukul 07.05, oleh karena itu saya langsung bersiap-siap. Saya berangkat pukul 06.35 dari rumah.

       Tibalah saya di kampus pukul 07.15. Melihat keadaan disekitar saya merasa sepi, hal ini dikarenakan suasana yang masih pagi. Saya pun menuju kitchen dan seperti yg saya duga keadaan disitu lumayan sepi, ternyata ada teman saya yang lebih dulu datang. Jam kitchen menunjukkan pukul 08.00 kamipun melakukan oneline. Setelah dipanggil satu persatu kamipun masuk ke dalam kitchen dan melakukan oneline lagi.

       Hari ini kami akan mempraktekan egg dishes. Sebelum praktek tidak lupa kami melakukan doa terlebih dahulu agar dipelancar praktek pada hari ini. Sebelum melakukan praktek Pak Ical memberikan kami pengarahan terlebih dahulu. Praktek egg dishes ini dibagi menjadi 2 sesi dimana sesi pertama akan dipraktekan oleh senior dan sesi ke 2 akan dipraktekan oleh Pak Ical. Untuk sesi pertama kamu diajari membuat boiled egg yg dimana boiled egg dibagi menjadi 3 jenis yaitu soft egg, medium egg, dan hard egg. Yang kedua yaitu omelete egg lalu scramble egg. Setelah diberi contoh oleh senior kami mulai mempraktekan ketiga macam egg dishes tersebut.

       Setelah mempraktekkan egg dishes tersebut, ternyata waktu menunjukkan pukul 12 Kami pun bersiap untuk melaksanakan salat zuhur yang di mana Sisi kedua akan dilaksanakan pada salat zuhur. Pada sesi kedua ini yang akan memberi contoh pembuatan egg dishes yaitu Pak Ical sendiri. Pada sesi kedua ini kami akan mempraktekkan Turn Over egg, sunny side up egg, dan poach egg. Selain itu kamipun diperintah untuk membuat pastry cream pada akhir praktek telur. Untuk pembuatan pastry cream sendiri, resep dipakai sama seperti yg kemarin.

       Praktek pembuatan egg dan pastry cream selesai. Kamipun bersiap untuk melakukan gc. Kami dibagi menjadi 3 bagian ada yg bekerja di bagian luar, tengah, dan bagian dalam. Kami melakukan gc secepat mungkin karena hari sudah sore. Pak Ical tidak ingin kami pulang malam karena Pak Ical tau bahwa masih ada tugas yang harus diselesaikan. Setelah gc selesai kami melakukan oneline pulang. Kami berdoa untuk kemudahan praktek dan berdoa untuk keselamatan di perjalan ketika menuju rumah masing-masing kamipun bubar dan pulang.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar