Sabtu, 23 Februari 2019

Ingredients 4


  • Daun Mint (peppermint) 
        Related image


     Daun mint sudah digunakan sebagai pasta gigi sejak abad ke-14 dan pada masa itu juga digunakan untuk pemutih gigi. Seorang Bapak Botani Inggris bernama Turner mengatakan bahwa daun mint dapat menambah rasa lezat pada saus. Salah satu spesies mint yang bernama Spearmint dulu sering ditambahkan pula pada susu untuk menghindari susu mengental. Spearmint juga dulu sering digunakan sebagai bahan pembuatan saus dan jeli untuk disajikan bersama hidangan daging domba. Jenis yang sama pun dulu direkomendasikan sebagai pengobatan cegukan, perut kembung, dan gangguan pencernaan.

     Daun mint berasal dari genus Mentha. Mint memiliki batang persegi dan daun aromatik. Tanaman ini dapat menyebar secara vegetatif dengan stolon dapat menjadi tanaman liar di kebun. Bunga-bunganya kecil dan berwarna ungu pucat, pink, atau putih. Famili Lamiaceae atau yang merupakan famili tanaman mint ini juga terdapat beberapa spesies lain yaitu :

   1.      The Bergamots atau Bee Balm yang merupakan genus Monarda, biasa juga disebut mint kuda.
   2.      Genus Pycnathemum yang biasa disebut mint pegunungan.
   3.      Catnip (Nepeta Cataria) atau lazim disebut catmint (mint kucing).
   4.      Dittany (Cunila Origaniodes) disebut pula mint batu.
   5.      Yang terakhir berasal dari Australia dari genus Prostanthera yang disebut mint bushes.

Selanjutnya beberapa manfaat dari daun mint antara lain sebagai berikut :
ü  Minyak menthol dalam mint dapat menenangkan seseorang yang mual atau mabuk laut atau darat.
ü  Aroma mint dapat mengaktifkan kelenjar ludah dimulut  sehingga memfasilitasi pencernaan untuk mencerna makanan.
ü  Mint sering ditambahkan di balsem atau minyak lain untuk mengurasi  sakit kepala karena memiliki kandungan minyak menthol.
ü  Aroma kuat mint sangat efektif membersihkan hidung yang tersumbat sebab mint bersifat mendinginkan & menenangkan.
ü  Dibandingi inhaler yang memakai aerosol, masyarakat cenderung menggunakan mint karena lebih efektif dan ramah lingkungan.
ü  Sejumlah spesies seperti peppermint dan spearmint banyak digunakan sebagai perasa makanan, minuman keras, dan pasta gigi.
ü  Minyak mint juga merupakan antiseptik dan anti-gatal yang baik. Jus daun mint dapa digunakan untuk membersihkan kulit.
ü  Minyak mint dapat meringankan beberapa gejala timbulnya jerawat, dapat pula mengobati gigitan serangga.
ü  Mint juga sudah dipercaya dalam fungsinya meningkatkan kesehatan mulut karena dapat menghambat pertumbuhan bakteri.Mint juga dapat menyegarkan napas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar